Tarhib Ramadhan : Kegembiraan santri SDIT Ulul Albaab menyambut sang bulan suci
Berbeda dengan tahun kemarin dimana santri SDIT Ulul Albaab mengadakan pawai ceria berkeliling kota menggunakan kereta kelinci berbagi kegembiraan akan datangnya bulan suci.
Tahun ini dikarenakan adanya wabah dan anjuran untuk menghindari kerumunan santri SDIT Ulul Albab menggelar tarhib Ramadhan dari rumah dengan cara membuat video slide ekspresi kegembiraan akan datanya bulan nan suci Ramadhan.
Tak lupa para santri SDIT Ulul Albaab mendoakan bumi pertiwi dan dunia secara umum agar segera Allah Azza Wa Jalla bebaskan dari pandemi, agar dapat beraktifitas seperti sedia kala. Meramaikan masjid dengan amal-amal sholeh. Berbagi bahagia dengan dhuafa melalui sedekah.
YA ALLAH.. . DENGAN KEAGUNGAN DAN KESEMPURNAANMU ANGKATLAH WABAH COVID 19 DARI BUMI PERTIWI SELAMANYA.
KAMI RINDU YA RABB ... RINDU BERKUNJUNG KE RUMAH MU, RINDU HADIR DALAM MAJLIS MAJLIS ILMU.
YA RABB... KAMI RINDU HIRUK PIKUK SENANDUNG KALAM MU DI SEKOLAH KAMI.
ALLAHUMMA ROMADHON BILA WABA'
Komentar
Posting Komentar